LABORATORIUM KOMPUTER

LABORATORIUM KOMPUTER

 

Politeknik Wilmar Bisnis Indonesia (WBI) memiliki fasilitas Laboratorium Komputer yang digunakan untuk mengembangkan kemampuan mahasiswa dalam menggunakan aplikasi computer, guna membantu melaksanakan tugas-tugas perkuliahan dan mempersiapkan diri untuk dunia kerjanya nanti.    Penggunaan rutin Laboratorium Komputer Politeknik WBI adalah sebagai tempat praktik berbagai matakuliah, diantaranya Aplikasi Komputer dan praktek pengolahan data statistik untuk mata kuliah Metodologi Penelitian bagi semua mahasiswa di Politeknik WBI; praktik matakuliah Komputerisasi Akuntansi dengan penggunaan beberapa software, termasuk Accurate Accounting untuk mahasiswa Program Studi Akuntansi Perpajakan; praktik matakuliah Digital Marketing untuk mahasiswa Program Studi Manajemen Pemasaran Internasional, serta perkuliahan lainnya.

 

Laboratorium Komputer Politeknik WBI difasilitasi dengan jaringan wifi untuk kegiatan pembelajaran,dan juga dapat digunakan oleh mahasiswa untuk mengerjakan tugas sekaligus mengakses internet yang disediakan.